Saya menulis artikel ini karena saya tidak suka dengan kebiasaan masyarakat yang suka menggunjing orang lain. Saya sering mendengar seseorang yang menggunjing orang lain didepan saya . Yang sering saya alami adalah yang seperti ini ;
Ada seseorang yang kaya mempuyai anak sebut saja si MM . . Si MM sering bermain ke rumah temanya yang bernama si GG yang notabene anak orang yang kurang mampu. Nah.. ayah si MM tidak suka anak kesayangannya itu yakni si MM berteman dengan anaknya orang yang kurang mampu seperti si GG. Sehingga ayah si MM sering memarahi anaknya jika katahuan bermain dengan si GG . Dan itu menyebabkan keluarga si GG tidak terima dengan kelakuan keluarga si MM . Akhirnya hubungan kedua keluarga itu kurang rukun . Mereka saling menggunjing satu sama lain . Membicarakan aib masing-masing .
Dalam kasus ini kedua belah pihak seharusnya tidak melakukan hal yang buruk seperti itu . Keluarga si MM seharusnya tidak menjaga kontak dengan keluarga si GG hanya karena perbedaan status . Juga keluarga si GG tidak boleh merasa dendam dengan keluarga si MM . Seharusnya keluarga si GG memaafkan perbuatan keluarga si MM .
Kalau semua berjalan seperti ini terus kapan negara Indonesia akan rukun aman damai dan tentram ?? Mustahil .
Bukankah kita mendambakan kerukunan dalam hidup bertetangga ini . Saudaraku , mulai sekarang marilah kita bersikap bijak . Jangan mengungkit-ungkit kesalahan orang lain kepada kita . Jangan ada rasa benci diantara kita . Kita harus menjaga kerukunan dalam hidup bertetangga .
Bukankah hidup rukun itu indah ? Saya sangat berharap kerukunan dalam kehidupan bermasyarakat ini terjadi . Dengan begitu kita akan betah tinggal di negara Indonesia tercinta ini .
usaha laundry , bisnis laundry , deterjen laundry , waralaba laundry , franchise laundry , softener laundry , pewangi laundry
BalasHapus